Mengenal Toko Batik Sleman, Tempatnya Belanja Produk Batik Khas Sleman Berkualitas
Toko Batik Sleman merupakan tempat belanja produk batik berupa pakaian jadi dan kain batik khas Sleman dan abstrak Jogja dengan beragam motif dengan harga yang sangat terjangkau. Bagi anda yang membutuhkan batik berupa pakaian atau kain entah untuk keperluan pribadi, keluarga, hajatan, seragam kerja, dan sebagainya silakan beli saja di toko Batik Sleman.
Dari jalan raya, toko Batik Sleman tampak seperti bangunan rumah pribadi dengan area parkir yang tak begitu luas. Bangunan toko terbagi menjadi 2 bagian, bagian kiri merupakan tempat memajang produk pakaian batik sedangkan kain lembaran batik berada di bagian sebelah kanan.
Saat memasukinya, anda akan dibuat takjub oleh penampakan produk batik berupa pakaian jadi dan kain lembaran batik yang apik serta beraneka ragam motif dan warnanya. Saat melihat dan memilih produk, anda akan dipandu oleh pramuniaga yang cantik-cantik dan ramah-ramah.
Harga produk batik di Batik Sleman sangat terjangkau. Hanya dengan uang puluhan ribu hingga seratus ribuan saja, anda sudah dapat membeli pakaian atau kain batik premium yang apik dan berkualitas.
Disini tersedia kain batik premium katun panjang 2,4 meter dan lebar 1,15 meter hanya seharga 90 ribuan, bahkan jika belinya lebih dari 60 pcs ada potongan harganya loh!
Untuk pembelian dalam jumlah banyak, biasanya anda harus memesannya. DP minimal 50% dan estimasi waktu pengerjaan sekitar 2 hingga 3 minggu.
Setelah produk jadi dan siap dikirim, anda akan dikabari. Anda dapat memilih mengambil pesanan di toko atau meminta dikirim ke alamat anda. Jika memilih untuk dikirim, biaya pengiriman ditanggung oleh pembeli.
Lokasi Toko Batik Sleman
Untuk pembelian atau melihat produk silakan kunjungi toko Batik Sleman yang beralamat di:
Jalan Pandowoharjo Nomor 12 B, Kleben Mancasan, Pandowoharjo, Kecamatan Sleman, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Rute dari Jalan Magelang - Yogyakarta
Di Jalan Magelang - Yogyakarta (Semarang - Yogyakarta), belok ke Jalan Pandowoharjo di Perempatan Beran. Jika dari arah Magelang, perempatan Beran berada setelah Bank BPD DIY Cabang Sleman dan Jalan Pandowoharjo berada di sebelah kiri.
Sebaliknya jika anda dari arah Yogyakarta, Jalan Pandowoharjo berada di sebelah kanan jalan. Dari arah yogyakarta, perempatan Beran berada sekitar 1,1 Km dari Sleman City Hall.
Peta Lokasi:
Jam Operasional Toko Batik Sleman
Toko Batik Sleman buka mulai pukul 09.00 hingga 18.00 WIB.
Produk Batik Sleman
Lihat produk dari toko Batik Sleman lebih banyak lagi
Lihat ProdukCek harga di Shopee
Cek HargaHubungi Batik Sleman via WhatsApp
WhatsAppSemoga bermanfaat...
Gabung dalam percakapan